NativZen
Advertising Area

Galaxy S24 Ultra akan Adopsi Bingkai Titanium

Laporan publikasi Korea Selatan menyebutkan bahwa Galaxy S24 Ultra akan mengadopsi bingkai titanium.

Advertising Area

NATIVZEN.com – Kejutan yang ditunjukkan oleh Apple saat memperkenalkan iPhone 15 Series adalah penggunaan material titanium pada bingkai model iPhone 15 Pro. Langkah Apple tersebut diikuti oleh Xiaomi yang menawarkan Xiaomi 14 Pro Titanium Edition.

Nah! Penggunaan material titanum nampaknya juga akan diikuti oleh Samsung. Laporan terbaru dari negera asal Samsung telah mengonfirmasi detail penting dari salah satu model Galaxy S24, yang kabarnya akan meluncur awal tahun depan.

Adalah publikasi Korea Selatan The Elec mengutip sumber yang tidak disebutkan namanya mengungkapkan bahwa Samsung akan ikut serta dalam memperkenalkan bingkai titanium pada Galaxy S24 Ultra.

Laporan itu menambahkan bahwa Galaxy S24 Ultra akan menjadi perangkat pertama yang menggunakan bahan titanium. Akan seberapa baik penerimaannya, Samsung juga diperkirakan akan mengadopsi hal yang sama pada flagship lainnya.

Jadi, laporan yang dipublikasikan oleh The Elec sekaligus bantahan atas laporan sebelumnya yang mengklaim bahwa seluruh seri Galaxy S24 yang akan dihadirkan oleh Samsung pada awal tahun depan akan memiliki bingkai titanium.

Samsung juga dikatakan telah menetapkan tujuan tentatif untuk memproduksi 15 juta bingkai titanium pada tahap awal. Hal ini bukan tanpa alasan, yakni sesuai dengan jumlah penjualan unit Galaxy S23 Ultra.

Hal ini juga berpotensi menunjukkan bahwa raksasa elektronik asal Korea Selatan itu memang mungkin akan benar-benar mengadopsi penggunaan bingkai titanium pada model Galaxy S24 Ultra saja.

Laporan sebelumnya menyebutkan bahwa Samsung mulai mengerjakan untuk adopsi titanium untuk ponsel pintarnya sekitar dua tahun lalu, namun keputusan untuk mengkomersialkannya baru terwujud baru-baru ini.

Sekadar informasi untuk kalian bahwa bingkai titanuim yang akan digunakan oleh Samsung saat ini memiliki harga US$ 20. Namun, karena tingkat adopsinya masih rendah diperkirakan harganya akan naik empat hingga lima kali lipat.

()
Avatar photo

Eko Lanue Ardie

co-Founder & Pimpinan Redaksi nativzen (www.nativzen.com); Jurnalis di industri teknologi dan gadget yang sudah berkecimpung sejak 2010.

Advertising Area
Advertising Area

Your Header Sidebar area is currently empty. Hurry up and add some widgets.