NativZen
Advertising Area

OPPO Find N3 Series Dapat Bertahan Hingga 1 Juta Kali Lipat

Otoritas pengujian terkenal, TUV Rheinland telah mensertifikasi bahwa Find N3 Flip dan Find N3 dapat bertahan minimal 1 juta kali lipat.

Advertising Area

NATIVZEN.com – Di pasar ponsel pintar, OPPO kembali bikin kejutan dengan memperkenalkan OPPO Find N3 dan OPPO Find N3 Flip. Keduanya datang dengan layar lipat yang terbilang inovatif. Karena itu, tak sedikit yang mengatakan bahwa OPPO akan “mengganggu” Samsung di segmen hape foldable.

Menariknya lagi, di pasar Indonesia, OPPO secara resmi telah memasarkan OPPO Find N3 Flip. Hape lipat flagship yang desainnya tidak berbeda dengan Galaxy Z Flip5 ini dijual seharga Rp15 jutaan. Sedangkan harga OPPO Find N3 akan diumumkan dalam waktu dekat.

Nah! Demi meykinkan konsumennya akan ketahanan perangkat barunya itu, OPPO telah mengantongi sertifikasi resmi dari TUV Rheinland. Otoritas pengujia terkenal itu telah mensertifikasi bahwa Find N3 Flip dan Find N3 dapat bertahan minimal 1 juta kali lipat.

Ini sekaligus memastikan bahwa kedua hape lipat terbaru bikinan OPPO tersebut punya umur panjang untuk komponen bergeraknya. Lucunya, saat pertama kali OPPO meluncurkan Find N3 Flip, klaimnya hanya mampu bertahan hingga 600.000 kali lipat.

Ini digambarkan setara dengan buka-tutup 100 kali sehari, dengan proyeksi masa pakai lebih dari 16 tahun. Namun, laporan terbaru dari TUV Rheinland menunjukkan bahwa perangkat tersebut mampu bertahan hampir dua kali lipat dari jumlah pengujian yang dilakukan.

Informasi tambahan untuk kalian, OPPO Find N3 mengusung layar dalam OLED yang dapat dilipat dengan ukuran 7,82 inci dan memiliki resolusi 2K. OPPO Find N3 ditenagai Snapdragon 8 Gen 2 dan berjalan dengan ColorOS 13.2 berbasiskan Android 13.

Find N3 juga sudah dibekali baterai berkapasitas 4805 mAh yang mendukung pengisian cepat 67W. Sementara itu, pengaturan kamera dilengkapi sensor belakang utama 48 MP, kamera internal 32 MP dan lensa periskop dengan sensor 64 MP.

Sementara, OPPO Find N3 Flip mengusung layar LTPO 6,8 inci dengan refresh rate 120Hz, dan pengaturan tiga kamera belakangnya mencakup sensor utama 50 MP berkemampuan OIS. Flip ditenagai oleh Dimensity 9200, dan berjalan dengan sistem operasi yang sama, Android 13.

()
Avatar photo

Eko Lanue Ardie

co-Founder & Pimpinan Redaksi nativzen (www.nativzen.com); Jurnalis di industri teknologi dan gadget yang sudah berkecimpung sejak 2010.

Advertising Area
Advertising Area

Your Header Sidebar area is currently empty. Hurry up and add some widgets.