NATIVZEN.com – Minggu depan OPPO akan meluncurkan dua perangkat terbarunya, seri OPPO Reno 11 dan Pad Air 2 di Cina. OPPO pun telah merilis teaser di akun Weibo-nya yang mengungkap semua fitur utama dari kedua perangkat yang akan segera tiba.
Kini menjelang acara peluncurannya, Reno 11 telah muncul di platform benchmarking Geekbench. Sebelumnya, perangkat yang sama juga telah terlihat di situs sertifikasi Bluetooth SIG. Pada platform Geekbench, OPPO Reno 11 terdaftar dengan nomor model PJH110.
Tercatat di daftar Geekbench, ponsel pintar ini memiliki motherboard dengan code name k6895v1_64 yang terdiri dari empat inti dengan clock speed 2GHz, tiga inti dengan clock speed 3GHz, dan inti utama dengan clock speed 3,10GHz.
Ini sesuai dengan chipset Dimensity 8200 yang sebelumnya sudah dikonfirmasi oleh OPPO. Daftar database di Geekbench juga mengungkapkan bahwa ponsel pintar ini punya RAM 12 GB dan akan berjalan dengan OS Android 14 yang sudah diinstal sebelumnya.
OPPO Reno 11 mendapatkan skor 1.208 dan 3.406 poin pada hasil tes single-core dan multi core Geekbench. Seperti biasa, daftar database di Geekbench ini tidak mengungkapkan rincian tambahan apa pun tentang perangkat yang akan segera diluncurkan itu.
Sesuai teaser sebelumnya, varian Reno 11 standar sudah dipastikan ditenagai SoC Dimensity 8200. Seri Reno 11 juga dikatakan sebagai ponsel pintar pertama yang akan dipasarkan dengan ColorOS 14 yang baru saja diumumkan.
OPPO juga sudah berbagi video teaser yang memperlihatkan bahwa seri OPPO Reno 11 akan menampilkan layar melengkung, desain profil ramping dan modul kamera berbentuk pil yang menampung lensa potrait 32 MP dengan panjang fokus 47mm.
()