NativZen
Advertising Area

WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Sekali Lihat untuk Pesan Suara

Setelah menghadirkan fitur Sekali Lihat untuk foto dan video, WhatsApp kini memperluas fitur tersebut untuk pesan suara.

Advertising Area

NATIVZEN.com – WhatsApp tak pernah berhenti untuk menelurkan fitur terbaru. Hal itu dilakukan tentunya dengan tujuan untuk memberi rasa nyaman kepada semua penggunanya. Pada tahun 2021 lalu, WhatsApp telah memperkenalkan fitur Sekali Lihat untuk foto dan video.

Tak hanya memberikan rasa nyaman, fitur tersebut dihadirkan WhatsApp guna menambahkan lapisan privasi pada foto atau video yang dikirim pengguna. Kini, layanan instant messaging yang berada di bawah payung Meta lebih memperkaya fitur Sekali Lihat.

Ya! Fitur Sekali Lihat yang dihadirkan oleh WhatsApp kali ini terkait dengan “keamanan” pesan suara yang dikirim. Kini, pengguna dapat mengirim pesan suara yang akan langsung menghilang setelah didengarkan oleh si penerima.

Dengan hadirnya fitur Sekali Lihat untuk pesan suara, kamu sebagai pengguna setia WhatsApp sekarang dapat berbagi informasi sensitif, seperti memberitahu lebih detail kartu kredit kepada teman melalui pesan suara tanpa rasa khawatir.

Agar konsisten dengan fitur Sekali Lihat untuk foto dan video, WhatsApp juga akan menandai dengan ikon “satu kali” pesan suara Sekali Lihat. Selain itu, pesan yang dikirim juga hanya dapat diputar atau didengar satu kali.

Seperti halnya semua pesan pribadi yang dikirim via WhatsApp dan wajib untuk diproteksi, WhatsApp juga selalu melindungi pesan suara dengan enkripsi end-to-end. Hadirnya fitur Sekali Lihat hanyalah salah satu contoh dari inovasi privasi yang dikembangkan WhatsApp.

Fitur Sekali Lihat untuk pesan suara akan diluncurkan secara global dalam beberapa hari mendatang. Dalam pengembangan semua fitur yang akan dihadirkan, WhatsApp juga tentunya terbuka untuk menerima masukan dari para pengguna.

()
Avatar photo

Eko Lanue Ardie

co-Founder & Pimpinan Redaksi nativzen (www.nativzen.com); Jurnalis di industri teknologi dan gadget yang sudah berkecimpung sejak 2010.

Advertising Area
Advertising Area

Your Header Sidebar area is currently empty. Hurry up and add some widgets.