NativZen
Advertising Area

HUAWEI FreeClip akan Mendarat di Indonesia Januari 2024

HUAWEI FreeClip adalah true wireless stereo (TWS) dengan desain open-ear. Perangkat wearable ini akan mendarat di Indonesia pada bulan Januari 2024.

Advertising Area

NATIVZEN.com – Kamu tentunya sudah mendengar kabar bahwa Huawei akan meluncurkan tablet flagship terbarunya, HUAWEI MatePad Pro 13.2 pada Januari 2024. Nah! Menariknya, kehadiran tablet ini di Indonesia juga diikuti dengan kedatangan HUAWEI FreeClip.

HUAWEI FreeClip adalah true wireless stereo (TWS) dengan desain open-ear. Ini sekaligus jadi TWS open-ear pertama dari Huawei yang bakal menjawab tantangan industri di segmen wearable di banyak negara, termasuk di Indonesia.

Bagi kamu yang tertarik dengan FreeClip, perangkat wearable ini akan tersedia secara online melalui Huawei Official Store di Shopee dan Tokopedia. Kamu juga bisa mendapatkan voucher early bird senilai Rp100ribu mulai tanggal 21 Desember – 10 Januari 2024.

Nantinya, voucher early bird ini dapat kamu gunakan pada saat pre-order berlangsung mulai tanggal 11 Januari – 26 Januari 2024. Kamu yang membeli secara online juga berhak mendapatkan hadiah senilai Rp1,1 juta, yaitu Huawei Band 8 dan 12 bulan lost worry free.

Diluncurkan secara global di Dubai pada pertengahan Desember tahun ini, HUAWEI FreeClip ini mempertegas keunggulan Huawei dalam memproduksi rangkaian produk audio terdepan dan relevan dengan generasi penggemar audio masa kini.

Mengusung desain open-ear serta bentuk desain C-Bridge yang stylish, dan berbeda dari yang sudah ada sebelumnya, HUAWEI FreeClip menjadi perwujudan lanjutan dari semangat ‘Fashion Forward’ Huawei yang pertama kali diperkenalkan sejak Oktober lalu.

Ya! Perangkat wearable ini mengacu pada dedikasi Huawei dalam menciptakan produk-produk high-end yang dipadankan dengan teknologi canggih serta desain menawan. Ini meningkatkan kenyamanan pengguna dalam mendengarkan audio yang berkualitas.

TWS ini juga dilengkapi teknologi suara anti-bocor (leakproof sound), Smart Wear Detection sebagai sensor deteksi cerdas di kelasnya untuk kedua sisi earbuds, kapasitas baterai tahan lama, AI call noise reduction, serta tahan air dan debu berkat sertifikasi IP54.

()
Avatar photo

Eko Lanue Ardie

co-Founder & Pimpinan Redaksi nativzen (www.nativzen.com); Jurnalis di industri teknologi dan gadget yang sudah berkecimpung sejak 2010.

Advertising Area
Advertising Area

Your Header Sidebar area is currently empty. Hurry up and add some widgets.