NativZen
Advertising Area

Harga dan Benefit Pre-Order Seri Galaxy S24 di Indonesia

Samsung langsung membuka penawaran pre-order di Indonesia setelah memperkenalkan secara resmi seri Galaxy S24.

Advertising Area

NATIVZEN.com – Tak perlu menunggu lama, setelah memperkenalkan seri Galaxy S24 di San Jose, Amerika Serikat dalam sebuah acara Galaxy Unpacked 2024, Samsung langsung membuka penawaran pre-order. Dimulai 18 Januari 2024, pre-order ini akan ditutup 6 Februari 2024.

Seperti pre-order seri Galaxy S tahun-tahun sebelumnya, raksasa elektronik asal Korea Selatan ini juga bakal memanjakan konsumen dengan berbagai promo menarik. Ada Free Upgrade kapasitas double up storage yang nilainya hingga Rp 4 juta.

Artinya, kamu yang tertarik pre-order Galaxy S24+ varian 12GB/256GB, akan mendapatkan model yang sama, tetapi kapasitas penyimpanan lebih besar, yakni varian 12GB/512GB. Tentu saja, penawaran ini sangat sayang untuk dilewatkan.

Selain itu, Samsung juga memberikan keuntungan lainnya, yakni additional cash back trade-in hingga Rp 2,5 juta dari seri flagship sebelumnya. Ini tentunya mencakup Galaxy S Series, Galaxy Foldable Series, Galaxy Note Series dan Galaxy FE Series.

Tak ketinggalan, konsumen juga bisa menikmati cashback rekanan bank hingga Rp 1,5 juta. Selain itu, ada juga free e-SIM XL hingga 120GB per tahun. Tak kalah menarik, diskon 50% untuk perlindungan 2 tahun dengan Samsung Care+ yang nilainya mencapai Rp 2,4 juta.

Nah! Bagi kamu yang tertarik untuk ikutan pre-order Samsung Galaxy S24 dan Galaxy S24+, kamu dapat mengakses tautan ini. Sementara, untuk yang berminat pre-order Samsung Galaxy S24 Ultra, bisa mengakses tautan ini.

Untuk harganya, Galaxy S24 varian 8GB/256GB dibanderol Rp 13.999.000 dan 8GB/512GB dijual Rp 15.999.000. Sedangkan Galaxy S24+ dengan varian 12GB/256GB dan 12GB/512GB, masing-masing ditawarkan dengan harga Rp 16.999.000 dan Rp 18.999.000.

Sementara itu, untuk model tertinggi dari seri Galaxy S24, yakni model Ultra ditawarkan mulai dari harga Rp 21.999.000 untuk varian 12GB/256GB. Untuk varian 12GB/512GB dan 12GB/1TB, masing-masing dijual seharga Rp 23.999.000 dan Rp 27.999.000.

Galaxy S24 dan S24+ hadir dalam empat varian warna, yaitu Onyx Black, Marble Gray, Cobalt Violet, Amber Yellow. Sementara Galaxy S24 Ultra ditawarkan dalam pilihan warna Titanium Black, Titanium Gray, Titanium Violet, dan Titanium Yellow.

Khusus di Indonesia, Galaxy S24 Series ini juga hadir dalam pilihan warna eksklusif khusus pre-order di situs samsung.com/id. Galaxy S24 dan S24+ ditawarkan dalam tiga pilihan warna eksklusif, yaitu Sapphire Blue, Jade Green, dan Sandstone Orange.

Nah! Bagi kamu yang tertarik meminang Galaxy S24 Ultra dan ingin mendapatkan warna spesial, Samsung mengemas ponsel pintar flagship ini dalam tiga balutan warna, yakni Titanium Blue, Titanium Orange, dan Titanium Green.

()
Avatar photo

Eko Lanue Ardie

co-Founder & Pimpinan Redaksi nativzen (www.nativzen.com); Jurnalis di industri teknologi dan gadget yang sudah berkecimpung sejak 2010.

Advertising Area
Advertising Area

Your Header Sidebar area is currently empty. Hurry up and add some widgets.