NativZen
Advertising Area

Sony Gelar Alpha Festival 2024, Ngenalin Kamera dan Lensa Baru

Sony kembali menggelar Alpha Festival di tahun ini, yang digelar hingga 8 September 2024 di Ciputra Artpreneur, Jakarta.

Advertising Area

NATIVZEN.com – PT Sony Indonesia secara resmi membuka acara tahunan Alpha Festival. Digelar di Ciputra Artpreneur, Jakarta, Alpha Festival 2024 ini berlangsung mulai dari 7 hingga 8 September 2024.

Acara tahunan ini menampilkan seluruh rangkaian produk digital imaging milik Sony, termasuk kamera vlogging ZV-E10 II dan lensa FE 85mm F1.4 GM II. Tahun ini, Alpha Festival hadir dengan 5 experience zones, di mana para pengunjung bisa mencoba langsung produk digital imaging Sony.

Tak hanya itu, setiap hari akan ada sesi workshop yang dipandu oleh para ahli digital imaging internasional dan lokal dengan keahlian dalam berbagai genre fotografi, videografi, dan pembuatan konten mulai dari portrait, landscape, travel, wedding, dan masih banyak lagi.

Melalui Alpha Festival, Sony juga ingin menunjukkan bahwa secara konsisten bertujuan untuk menginspirasi dan mengedukasi, menyediakan kesempatan networking, serta bertukar ide dengan sesama kreator.

Seperti dikatakan oleh Yoshiyuki Fujioka, President Director PT Sony Indonesia bahwa sebagai brand di gital imaging terdepan di Indonesia, PT Sony Indonesia dengan bangga menyelenggarakan Alpha Festival yang ke-empat kalinya.

“Alpha Festival merupakan bagian dari komitmen kami untuk menawarkan ‘Kando‘, yang diartikan sebagai keinginan untuk merasakan kegembiraan, keajaiban, dan ketakjuban bagi semua penggemar Sony, termasuk di Indonesia,” ujar Fujioka.

ZV-E10 II

Generasi kedua dari kamera ZV-E10, dirancang sebagai alat yang mudah, ringkas, dan serbaguna bagi para kreator di semua level. Kamera ini dilengkapi dengan sensor 26-megapixel Exmor R™ CMOS dan adopsi dari penerapan mesin pemrosesan gambar BIONZ XR™ terbaru dari Sony.

Beberapa pembaruan tambahan pada model ini mencakup peningkatan autofocus dan pengambilan video, termasuk pengaturan Cinematic Vlog, dan user interface (UI) dengan format vertikal yang baru.

Selain itu, kamera vlogging ini sudah dibekali baterai berkapasitas besar yang ditingkatkan, yaitu baterai Sony Z untuk ketahanan dan konektivitas lebih baik. Tak ketinggalan, ZV-E10 II menawarkan kemufahan untuk live streaming serta transfer data. 

Desainnya yang ringkas dan ringan, pas dan mudah digunakan oleh kreator dengan berat sekitar 377 gram. ZV-E10 II juga sudah dilengkapi dua fungsi utama yang dirancang untuk menghasilkan konten premium, langsung dari kamera, Creative Look dan Cinematic Vlog Setting. 

Saat merekam video dan foto, pengguna dapat langsung menyempurnakan gambarnya dengan memilih dari 10 opsi Creative Look, yakni Standard (ST), Portrait (PT), Neutral (NT), Vivid (VV), Vivid 2 (VV2), Film (FL), Instant (IN), Soft Highkey (SH), Black & White (BW), dan Sepia (SE). 

Masing-masing tampilan ini dapat disesuaikan lebih lanjut dan dapat diedit melalui delapan parameter berbeda. Ini memungkinkan para kreator untuk menyempurnakan konten mereka. Setelah disesuaikan, kreator dapat menyimpan enam pengaturan personal langsung di kamera.

FE 85mm F1.4 GM II

Perangkat lainnya yang dihadirkan oleh Sony dalam acara Alpha Festival 2024 adalah FE 85mm F1.4 GM. Ini lensa premium yang menawarkan perpaduan terbaik antara resolusi tinggi dan bokeh menakjubkan dengan autofocus (AF) cepat dalam body yang ringkas.

Lensa generasi kedua yang diproduksi oleh Sony ini mewarisi desain optik sehingga mampu menghasilkan perpaduan bokeh serta resolusi tingkat tinggi yang sangat dipuji dalam model generasi pertama dan dilengkapi dengan teknologi terkini.

Jika dipasangkan dengan kamera seri Alpha™ terbaru dari Sony, lensa ini merupakan pilihan ideal untuk berbagai penggunaan kreatif dalam fotografi dan videografi, termasuk portrait, pernikahan, perjalanan, dan video sinematik.

ZV-E10 II dan FE 85mm F1.4 GM II tersedia untuk dibeli di gerai resmi Sony dengan harga ritel yang disarankan sebagai berikut:

ZV-E10- II:

  • Body only: Rp 16.999.000
  • Kit dengan lensa SELP16502: Rp 18.999.000

FE 85mm F1.4 GM II

  • Rp 30.999.000
Avatar photo

Eko Lanue Ardie

co-Founder & Pimpinan Redaksi nativzen (www.nativzen.com); Jurnalis di industri teknologi dan gadget yang sudah berkecimpung sejak 2010.

Advertising Area
Advertising Area

Your Header Sidebar area is currently empty. Hurry up and add some widgets.