NativZen
Advertising Area

Tingkatkan Produktivitas Engineer, GoTo Group Gunakan GitHub Copilot

Engineer GoTo dapat mempercepat proses coding dengan GitHub Copilot sehingga lebih hemat waktu dan produktivitas lebih meningkat.

Advertising Area

NATIVZEN.com – GoTo Group telah mengambil langkah signifikan untuk meningkatkan produktivitas tim engineer-nya dengan berkolaborasi bersama Microsoft Indonesia dalam menggunakan GitHub Copilot.

Dibekali dengan AI, GitHub Copilot dapat meningkatkan produktivitas dan kepuasan engineer dalam mengerjakan tugas coding sehari-hari. Mulai dari memberikan saran coding secara real time hingga menyederhanakan konsep coding kompleks dalam bahasa sehari-hari.

Seperti dijelaskan oleh Hans Patuwo, Chief Operating Officer, GoTo melalui rilis yang diterima oleh nativzen.com bahwa sejak Juni 2024, hampir seribu engineer GoTo mulai mengadopsi GitHub Copilot, dengan rencana implementasi penuh diharapkan selesai pada Oktober 2024.

“Penggunaan asisten coding berbasis AI ini memungkinkan engineer kami untuk meningkatkan kualitas code dan mengerjakan lebih banyak hal dalam waktu yang lebih singkat. Para engineer GoTo pun telah melaporkan penghematan waktu yang signifikan,” ujar Hans.

Lebih lanjut, Hans mengatakan bahwa penghematannya rata-rata lebih dari 7 jam per minggu sehingga memungkinkan mereka untuk berinovasi dengan lebih cepat dan memberikan nilai lebih kepada pengguna.

Selain penghematan waktu, para engineer GoTo juga telah menerima 30% rekomendasi code yang GitHub Copilot, dalam bulan pertama mereka menggunakan solusi AI ini. Ini sebuah angka solid yang  berada di rentang atas tingkat penerimaan rekomendasi code GitHub Copilot.

Sementara itu, Naya Hodi, Manajer Merchant Gateway, GoTo mengatakan bahwa GitHub Copilot secara signifikan mengurangi kesalahan sintaks dan menyediakan fitur autocomplete yang tentunya sangat membantu para engineer.

“Dengan memanfaatkan GitHub Copilot, tim bisa mengurangi pekerjaan berulang dan membuat coding jadi lebih efisien. Ini memungkinkan saya dan tim untuk fokus pada hal-hal yang lebih kompleks dalam mengembangkan software,” jelas Naya.

Hal ini pun disambut positif oleh Sharryn Napier, Vice President, APAC at GitHub. Ia mengatakan bahwa GitHub sangat senang dapat mendukung GoTo dengan GitHub Copilot, membekali engineer mereka dengan bantuan teknologi AI dalam pekerjaan sehari-hari.

“Kami sangat mengapresiasi langkah GoTo untuk berkolaborasi langsung dengan para engineer dalam mengkuantifikasi nilai Copilot sejak awal. Melalui kuantifikasi ini, GoTo mampu membangun momentum kuat untuk memperluas adopsi teknologi AI,” ujar Sharryn.

Langkah GoTo dalam mengintegrasikan AI ke dalam sistem operasional perusahaan memperkuat komitmen perusahaan untuk mendorong inovasi sembari memberdayakan tenaga kerja, guna menghasilkan teknologi yang berdampak positif bagi pengguna.

“Kami merasa terhormat dapat mendukung GoTo dalam misinya memberdayakan kemajuan, dengan menghadirkan solusi teknologi yang memungkinkan semua orang bisa berkembang di era ekonomi digital,” kata Andrew Boyd, GM, Digital Natives & Startups, Microsoft Asia.

Dengan mengintegrasikan GitHub Copilot ke dalam proses kerja engineer, GoTo memberikan kesempatan kepada tim mereka untuk berinovasi lebih cepat, meningkatkan produktivitas, dan pada akhirnya memberikan nilai lebih kepada pengguna.

Avatar photo

Eko Lanue Ardie

co-Founder & Pimpinan Redaksi nativzen (www.nativzen.com); Jurnalis di industri teknologi dan gadget yang sudah berkecimpung sejak 2010.

Advertising Area
Advertising Area

Your Header Sidebar area is currently empty. Hurry up and add some widgets.