NATIVZEN.com – Samsung secara resmi telah meluncurkan Samsung Galaxy S24 FE di pasar global pada tanggal 26 September 2024. Dibanderol mulai harga Rp 9 jutaan, smartphone ini pun dipasarkan secara resmi di Indonesia pada awal Oktober 2024.
Dibandingkan pendahulunya, Galaxy S24 FE menawarkan peningkatan signifikan pada fitur Galaxy AI, kamera dengan kualitas setara flagship, serta performa yang lebih tangguh dibanding generasi sebelumnya.
Ya, berbicara mengenai sektor pencitraan yang disematkan, Galaxy S24 FE hadir dengan tiga kamera belakang yang canggih, yaitu kamera wide 50MP, ultra-wide 12MP, dan telephoto 8MP dengan 3x optical zoom.
Kombinasi ini memungkinkan kamu mengambil foto dengan kualitas tinggi dan video 8K pada 30 FPS untuk hasil tangkapan yang tajam dan natural. Dengan Galaxy S24 FE, kamu tidak hanya dapat memotret, tetapi juga menciptakan konten video yang menakjubkan.
Ditenagai oleh ProVisual Engine, Galaxy S24 FE membawa peningkatan signifikan dalam kualitas gambar. Fitur AI Zoom dan Nightography berfungsi untuk meningkatkan detail dan kejernihan foto, bahkan dalam kondisi minim cahaya.
Dengan lensa 50MP yang didukung teknologi AI, setiap foto yang diambil akan lebih jernih dan menampilkan warna kulit yang lebih natural, sehingga memberikan kamu kebebasan untuk menangkap momen berharga tanpa khawatir tentang kualitas gambar.
Membuat Karakter AI Kekinian dengan Bantuan Portrait Studio
Dukungan kamera utama 50MP yang ada pada Galaxy S24 FE tak hanya mampu menciptakan foto yang tajam dan jernih. Berkat fitur Studio Portrait yang menjadi bagian dari Galaxy AI, kamu juga bisa menciptakan avatar AI untuk profile picture di media sosial.
Seperti yang kita lihat belakangan ini, konten avatar berbasis AI yang sempat viral di media sosial seperti Instagram dan TikTok terus menarik perhatian. Dengan teknologi AI yang semakin canggih, kamu bisa mendapatkan avatar yang lebih realistis.
Jadi, tak heran sekarang masih banyak orang menggunakan avatar yang dibuat menggunakan aplikasi berbasis AI, termasuk sebagai profile picture di WhatsApp. Nah, bagi pengguna Galaxy S24 FE, kamu bisa memanfaatkan fitur Portrait Studio untuk membuat avatar dengan praktis.
Portrait Studio bisa generate karakter AI yang lucu dan unik dalam waktu yang begitu cepat, kurang dari semenit! Menariknya lagi, aset visual yang kamu buat bisa digunakan untuk banyak hal, salah satunya menjadi profile picture, sehingga terlihat lebih kekinian.
Ini cara membuat avatar pakai Portrait Studio:
- Ambil foto selfie menggunakan kamera utama 50MP dari Galaxy S24 FE
- Buka foto tersebut di Galeri, lalu tap lambang Galaxy AI
- Pilih menu Portrait Studio lalu cari style gambar yang ingin dihasilkan
- Klik Generate untuk mengubah foto tersebut menjadi avatar
- Pilih foto avatar yang dihasilkan, lalu klik Save copy
Manfaatkan Fitur Quick Share untuk Berbagi Avatar
Setelah mendapatkan konten avatar berbasis AI yang dibuat menggunakan fitur Portrait Studio, kamu juga bisa membagikannya ke keluarga atau teman dekat. Tak perlu pusing! Untuk lebih mudah berbagi file yang ingin dibagikan, kamu bisa memanfaatkan fitur Quick Share.
Cukup pilih pengguna yang muncul di daftar dan mereka akan menerima notifikasi untuk menerima file tersebut. Untuk perangkat non-Samsung, kamu bisa membagikan file melalui link atau QR code, memberikan fleksibilitas dalam proses berbagi.
Dengan Quick Share, kamu bisa segera menikmati dan membagikan momen seru dengan teman tanpa hambatan. Ini menjadikan pengalaman untuk berpindah ke perangkat Samsung, seperti Galaxy S24 FE semakin menyenangkan.