NATIVZEN.com – Pada pertengahan Desember tahun lalu, ASUS kembali membuat gebrakan dengan meluncurkan laptop ASUS Vivobook Go 14 (E1404F). Ini adalah laptop untuk pelajar yang juga cocok digunakan pula oleh mahasiswa dan pekerja pemula.
Tak hanya dikemas sebagai perangkat penunjang kerja yang ringan, tetapi juga kompak. Karena itu, ASUS Vivobook Go 14 (E11404F) ini memudahkan pengguna yang memiliki mobilitas tinggi. Performanya pun dapat diandalkan saat dipakai mengerjakan banyak tugas.
Nah, ASUS berbaik hati dengan memberi kesempatan kepada nativzen.com untuk menggunakan ASUS Vivobook Go 14 (E11404F) selama dua pekan. Laptop itu pun dipakai untuk menemani aktivitas di dalam dan di luar rumah, dan inilah ulasannya.
Desain
Seperti telah disebutkan, ASUS Vivobook Go 14 (E1404F) adalah laptop yang ringan dan kompak, sehingga nyaman ketika dibawa bepergian. Juga bisa dikatakan, laptop ini memiliki desain yang simpel dan elegan, dengan tiga pilihan warna yang ditawarkan.
Ketiga pilihan warna yang ditawarkan untuk konsumen di pasar Indonesia adalah Green Grey, Mixed Black dan Cool Silver. Nah, yang nativzen.com ulas adalah ASUS Vivobook Go 14 (E1404F) dengan balutan warna Mixed Black.
Meskipun ditawarkan sebagai laptop yang ringan, ASUS Vivobook Go 14 (E1404F) terasa kokoh, baik saat dilihat mapun digunakan. Ya, laptop ini sudah mengantongi sertifikasi MIL-STD 810, atau dengan kata lain sudah lolos uji ketahanan militer AS.
ASUS Vivobook Go 14 (E1404F) bobotnya hanya 1,3 kilogram, dengan ketebalan 17,9 mm. Karena itu, dimensinya juga yang membuat laptop ini sangat mudah untuk dimasukkan ke dalam tas, sehingga ideal untuk menjadi sebuah perangkat kerja bagi pelajar dan mahasiswa.
Salah satu yang juga membuat ASUS Vivobook Go 14 (E1404F) ini menarik karena memiliki engsel yang dapat dibuka hingga 180 derajat. Ya, hal itu tentunya memberi kemudahan bagi penggunanya untuk mengatur sudut pandang layar saat digunakan.
Pengguna juga tak perlu khawatir ketika menggunakan laptop ini untuk bekerja di mana pun dan kapan pun. Sebab, ASUS telah membekali Vivobook Go 14 (E1404F) ini dengan keyboard yang memberi rasa nyaman saat mengetik, ini berkat fitur ASUS ErgoSense.
Fitur tersebut dihadirkan ke dalam keyboard yang ada pada Vivobook Go 14 (E1404F) guna memaksimalkan pengalaman mengetik, dan meningkatkan produktivitas. Keyboardnya pun punya fitur backlit, sehingga bisa dipakai di ruang yang pencahayaannya kurang.
Lalu, bagaimana jika laptop ini dipakai untuk mendengarkan musik? Ya, ASUS telah melengkapi Vivobook Go 14 (E1404F) ini dengan dua speaker, yang menurut nativzen.com mampu mengeluarkan suara cukup baik. Ada juga dua mikrofon untuk merekam suara.
Meski datang sebagai laptop yang ditujukan untuk pelajar atau mahasiswa, ASUS tak mengabaikan sektor port dan konektivitas yang ditawarkan. Ya, Vivobook Go 14 (E1404F) dilengkapi berbagai port yang akan memudahkan koneksi dengan perangkat lain.
Port yang tersedia terbilang lengkap, dan ini mencakup 1x USB 2.0, 1x USB-C 3.2 Gen 1, 1x USB-A 3.2 Gen 1, 1x HDMI, 1x 3.5 mm audio combo jack, dan 1x DC-IN. Itu semua bisa kamu temukan di sisi kanan dan kiri dari perangkat Vivobook Go 14 (E1404F).
Sementara, untuk menyambungkan ASUS Vivobook Go 14 (E1404F) secara nirkabel (tanpa kabel) dengan perangkat lain, ASUS telah membekalinya dengan dukungan WiFi 6E untuk koneksi yang lebih cepat dan Bluetooth 5.3. Ya, laptop ini tidak punya port RJ45.
Layar
ASUS Vivobook Go 14 (E1404F) memiliki layar 14 inci. Panel layar yang digunakan adalah LCD berjenis TN (Twisted Nematic) yang memiliki kelebihan dalam hal responsivitas dan hemat daya. Resolusinya adalah FullHD (1920 x 1080 piksel) dengan kecerahan hingga 250nits.
Ya, dukungan tersebut terbilang jarang ditemui pada laptop untuk pelajar yang dibanderol mulai dari harga Rp 6 jutaan. Di pasaran kebanyakan menawarkan dengan resolusi HD, dan tentu saja ketajaman dan kejernihan gambarnya akan terasa kurang.
Selain itu, dengan layar FullHD yang dimiliki oleh ASUS Vivobook Go 14 (E1404F), kamu akan mendapatkan banyak keuntungan, salah satunya tampilan yang lebih detail. Karena itu, laptop ini tak hanya sangat membantu saat bekerja, tetapi juga saat menikmati hiburan.
Tidak hanya sampai di situ, ASUS juga mengemas desain layar laptop untuk pelajar dan mahasiswa ini tidak terlihat “kaleng-kaleng”. Desain layar laptop ini juga dibuat dengan NanoEdge Bezel, yang memungkinkan bezel layar tampil sangat tipis.
Bagi kamu yang penasaran dengan NanoEdge Bezel, teknologi ini tidak hanya mampu meningkatkan rasio layar terhadap bodi, tetapi juga membuat tampilan secara keseluruhan menjadi lebih modern dan elegan. Laptop ini punya rasio screen-to-body mencapai 83%.
Hal lainnya yang membuat ASUS Vivobook Go 14 (E1404F) ini menarik pada sektor tampilan, ASUS telah melengkapinya dengan fitur Low-blue Light. Fitur yang telah disertifikasi oleh TÃœV Rheinland ini bertujuan meminimalisir radiasi sinar biru yang berbahaya bagi kesehatan mata.
Selain itu, layar ASUS Vivobook Go 14 (E1404F) juga sudah bebas flicker, yang juga telah disertifikasi oleh TÃœV Rheinland. Hal itu membantu meminimalkan kasus mata lelah yang dapat terjadi saat menggunakan laptop ini dalam waktu yang lama.
Performa
Jika tertarik dengan ASUS Vivobook Go 14 (E1404F), kamu tak perlu risau dengan dukungan dapur pacunya. Laptop yang diulas oleh nativzen.com ini telah dipasok dengan prosesor AMD, atau lebih tepatnya AMD Ryzen 3 7320U.
Prosesor yang dibangun dengan fabrikasi 6nm ini memiliki empat inti dan delapan thread, dengan frekuensi dasar 2.4 GHz dan frekuensi turbo 4.1 GHz. Tak hanya bertenaga, prosesor ini juga efisien dalam penggunaan daya.
Tentu saja, AMD Ryzen 3 7320U tidak bekerja sendirian. Prosesor ini juga dipadukan dengan RAM LPDDR5 8GB, yang dapat diupgrade hingga 16GB. Dukungan tersebut tentunya mampu menyuguhkan performa yang cukup baik untuk produktivitas dan multitasking.
Sementara, untuk mendongkrak kinerja pada sektor grafis, laptop ASUS Vivobook Go 14 (E1404F) juga sudah dilengkapi dengan kartu grafis terintegrasi Radeon 610M, yang memiliki TGP 15W. Kartu grafis ini memiliki frekuensi maksimal hingga 1900 MHz.
Kartu grafis ini juga memiliki 128 shading unit, 8 texture mapping unit, dan 4 raster operations pipeline sehingga cukup baik untuk menjalankan aplikasi grafis ringan dan game-game casual yang tentunya bisa kamu mainkan di waktu senggang.
Lalu, bagaimana dengan kapasitas penyimpanannya? Ya, ASUS telah memperkaya ASUS Vivobook Go 14 (E1404F) dengan SSD (M2 NVMe PCIe 3.0) berkapasitas 256GB, yang membuat laptop ini bisa booting dan membuka aplikasi lebih cepat.
Untuk sektor catu daya, laptop yang ditujukan untuk pelajar dan mahasiswa ini memiliki baterai dengan kapasitas 42Wh, dengan tipe Li-Ion dan tidak bisa dilepas. Tentunya berkat prosesor dan layar yang hemat daya, baterainya memiliki daya tahan yang cukup lama.
Saat menemani nativzen.com untuk beraktivitas liputan, mulai dari mencari sumber berita hingga dipakai untuk menulis berita, dan sesekali digunakan untuk menikmati hiburan menonton video pendek di YouTube atau film di Netflix, daya tahan baterainya bisa seharian.
Jika baterai yang ada pada Vivobook Go 14 (E1404F) habis, kamu tak perlu risau. Baterainya juga mendukung fitur pengisian cepat alias fast charging. Hanya perlu waktu kurang dari 1/2 jam, kamu bisa mengisi baterainya hingga 60%, dan siap kembali berkativitas.
Menariknya, dalam paket penjualan Vivobook Go 14 (E1404F), kamu juga akan menemukan adaptor 45W. Hanya saja yang sangat disayangkan, laptop untuk pelajar dan mahasiswa yang dibanderol mulai Rp 6 jutaan ini tidak dapat diisi ulang pakai adaptor USB Type- C.
Fitur Pendukung
Terkait dengan fitur keamanan, ASUS telah membekali Vivobook Go 14 (E1404F) dengan pemindai sidik jari. Fitur ini bisa kamu temukan pada area touchpad di pojok kanan atas, yang memudahkan kamu untuk membuka kunci perangkat tanpa harus memasukkan password.
Fitur keamanan biometrik ini juga terintegrasi dengan Windows Hello, yang bisa kamu gunakan untuk login ke akun microsoft dan aplikasi-aplikasi yang mendukungnya. nativzen.com merasakan bahwa fitur pemindai sidik jari ini sangat reponsif.
Sementara itu, untuk kebutuhan online meeting, ASUS juga melengkapi laptop ramah anggaran ini dengan webcam yang diletakkan di atas layar. Menariknya, webcam tersebut sudah dilengkapi dengan fitur Privacy Shield.
Ya, lagi dan lagi, Privacy Shield adalah fitur keamanan yang berguna melindungi kamu dari intaian hacker, yang bisa saja mengintip lewat webcam. Fitur ini bisa kamu aktifkan dengan menggeser tombol slider di samping webcam sehingga webcam tersebut tertutup.
Dengan tertutupnya webcam tersebut, ini memastikan bahwa webcam tidak aktif atau tidak bisa digunakan. Dengan begitu, kamu atau pengguna Vivobook Go 14 (E1404F) bisa merasa lebih aman saat belajar atau bekerja di depan laptop.
Harga dan Garansi
Sudah disebutkan berulang kali di atas bahwa Vivobook Go 14 (E1404F) adalah laptop yang dibanderol dengan harga menarik, alias ramah anggaran. Bagaimana tidak! Dibekali desain serta performa yang bukan “kaleng-kaleng”, laptop ini dibanderol mulai harga Rp 6 jutaan.
Ya, ASUS Vivobook Go 14 (E1404F) yang berjalan dengan Windows 11 Home ini bisa kamu temukan di ASUS Exclusive Store yang tersebar di banyak kota di Indonesia. ASUS juga memberikan garansi selama 2 tahun, garansi internasional untuk service dan spare parts.
Bagi kamu yang membeli laptop ini juga tak perlu khawatir, sebab garansi yang ditawarkan termasuk layanan purna jual ASUS Perfect Warranty. Ini merupakan layanan perlindungan tambahan jika terjadi kerusakan pada unit yang tidak ter-cover garansi standar ASUS.
ASUS Perfect Warranty masuk ke dalam layanan premium, dimana ASUS akan menanggung 100% biaya jasa perbaikan dan 80% biaya spare part satu kali di tahun pertama pembelian untuk kerusakan-kerusakan yang disebabkan kelalaian pengguna.
()