NativZen
Advertising Area

Thailand Dominasi Pekan Pertama FFWS SEA 2024 Spring

Pekan pertama turnamen FFWS SEA 2024 Spring yang berlangsung pada 22-24 Maret 2024 sepenuhnya menjadi milik Thailand.

Advertising Area

NATIVZEN.com – Pekan pertama Free Fire World Series (FFWS) Southeast Asia (SEA) 2024 Spring yang berlangsung pada 22-24 Maret 2024 sepenuhnya menjadi milik Thailand usai semua perwakilannya berhasil menduduki peringkat 5 teratas klasemen.

Tercatat, salah satu tim e-sport dari Negeri Gajah Putih tersebut, yakni Buriram United Esports menjadi penguasa klasemen sementara dengan 244 poin, unggul 49 poin dari pesaing terdekat mereka Reverse Red di peringkat kedua dengan 195 poin.

Dominasi Thailand terlihat dari perolehan Booyah mereka di pekan pertama. Dari 18 round pertandingan selama 3 hari, 13 Booyah didapatkan oleh tim Thailand. Buriram United Esports, Reverse Red, CGGG, dan Stalwart Esports yang mengoleksi masing-masing 3 Booyah.

Sedangkan Attack All Around 1 Booyah, dan sisa 5 Booyah didapatkan oleh RRQ Kazu (2) dan Indostars (1) dari Indonesia, serta WAG (1) dan P Esports (1) dari Vietnam. Ya, tim e-sport asal Indonesia harus mengakui keunggulan yang ditunjukkan oleh tim e-sport asal Tahiland.

Buriram United Esports tidak hanya unggul soal poin placement (99) tetapi juga dari sisi poin eliminasi yang jumlahnya mencapai 145 poin dari dua hari pertandingan di pekan pertama. Perolehan eliminasi mereka jadi yang terbanyak di antara semua tim FFWS SEA 2024 Spring.

Tim Indonesia Siap Bangkit di Week 2

Dari 5 tim e-sport Indonesia yang berpartisipasi, RRQ Kazu menjadi tim paling moncer dengan 166 poin, dan tercatat berada di posisi ke-6. Meski berjarak cukup jauh dengan pemuncak klasemen, selisih poin mereka dengan tim Thailand lainnya masih sangat mungkin untuk dikejar.

“Kami harus perkaya pengalaman dan rencana cadangan buat ke depannya. Di Day 1 kita sudah dapat kill banyak tapi belum konsisten. Di Day 2, kami sebenarnya sudah konsisten sampai late game, tapi kalah saat team fight,” ungkap Captain RRQ Kazu, Richard Manurung (Legaeloth).

Sementara itu, sang juara FFWS Indonesia 2024 Spring Onic Olympus yang duduk di peringkat 7 dengan 134 poin menyatakan akan tampil berbeda di pekan kedua untuk memperbaiki performa mereka di FFWS SEA 2024 Spring.

Onic Olympus akan menyasar tim asal Malaysia seperti Expand dan Homebois Conspiracy yang dianggap menjadi penghambat permainan mereka. Strategi jitu pun telah dipersiapkan oleh tim e-sport yang digawangi oleh Fadly Rasyid Ali (Garduuu) ini pada pekan kedua nanti.

“Tim Malaysia menghambat banget, apalagi drop zone kami ada yang sama dengan mereka. Memang mereka sejauh ini sangat suka ngerecokin kami, kalaupun beda drop zone, mereka akan tetap ngerecokin kami,” ungkap Ali.

Di sisi lain, pemain kawakan sekaligus Captain Dewa United Apollo, Saeful Muharram (SAM 13) mengatakan salah satu penyebab kurangnya performa tim e-sport Indonesia di pekan pertama adalah banyak kesalahan kecil yang dilakukan.

“Kita harus meningkatkan standar yang sama dengan tim luar, kita tidak boleh kalah sama tim luar. Karena kita sudah berapa kali kalah terus, kita ingin mengalahkan tim Thailand, full semuanya ingin saya kalahkan,” ujar SAM 13.

Dewa United Apollo menjadi tim dengan peringkat terbawah di antara 5 tim Indonesia dengan total 115 poin di posisi 13. Sementara itu, Evos Divine duduk di peringkat 9 dengan 122 poin dan Indostars di peringkat 8 dengan 133 poin.

Misi semua tim Indonesia saat ini adalah untuk mengamankan terlebih dahulu posisi 12 besar agar bisa lolos ke babak Point Rush dan Grand Finals FFWS SEA 2024 Spring. Karena itu, mereka butuh dukungan langsung dari para penggemar e-sport di Tanah Air.

Dukung Semangat #FFINDOBERSATU

Pekan kedua FFWS SEA 2024 akan ditayangkan secara langsung melalui kanal YouTube, Facebook, dan TikTok Free Fire Esports Indonesia. Siaran pertandingan di paruh pertama Knockout Stage akan dimulai pada pukul 19.00 WIB.

Para penggemar e-sports Free Fire juga bisa menyaksikan secara langsung permainan tim Indonesia dari Studio Sepat, Jakarta Selatan. Penonton dapat menghadiri pertandingan secara gratis dengan mengisi formulir pendaftaran lewat tautan berikut ini.

()
Avatar photo

Eko Lanue Ardie

co-Founder & Pimpinan Redaksi nativzen (www.nativzen.com); Jurnalis di industri teknologi dan gadget yang sudah berkecimpung sejak 2010.

Advertising Area
Advertising Area

Your Header Sidebar area is currently empty. Hurry up and add some widgets.