NativZen
Advertising Area

Indonesian Music Awards 2023 Kembali Hadir, Vote Sekarang!

RCTI bersama dengan Nuon Digital Indonesia (Nuon), melalui Langit Musik akan menggelar Indonesian Music Awards (IMA) 2023.

Advertising Area

NATIVZEN.com – RCTI bersama dengan Nuon Digital Indonesia (Nuon), melalui Langit Musik akan menggelar Indonesian Music Awards (IMA) 2023. Ini adalah ajang penghargaan bergengsi untuk para musisi Indonesia yang akan digelar pada 7 Desember 2023 mulai pukul 21.30 WIB.

Sebelumnya, RCTI bersama Nuon akan membuka voting pada 7 November hingga 5 Desember 2023. Acara puncak, yang berlangsung 7 Desember 2023 akan disiarkan oleh RCTI dari salah satu studionya, yakni Studio RCTI+ di kawasan MNC Studios, Jakarta.

“Kesuksesan yang diraih dalam gelaran dua tahun sebelumnya, menjadikan IMA masuk dalam jajaran program andalan RCTI. Pada tahun ke-3 ini, kami menggandeng Nuon melalui Langit Musik,” ucap Dini Putri, Programming & Acquisition Director RCTI.

Kerjasama ini juga disambut gembira oleh Aris Sudewo selaku CEO Nuon Digital Indonesia. Ia mengatakan bahwa Indonesian Music Awards 2023 adalah bukti nyata Nuon dan RCTI dalam mendukung serta memajukan industri musik Indonesia. 

“Sejalan dengan tagline Langit Musik, Musik Indonesia Juara, IMA 2023 mengajak masyarakat di Tanah Air untuk mengapresiasi karya musik dalam negeri. Caranya, bisa mengikuti voting IMA 2023 yang sudah kami buka sejak 7 November 2023,” jelas Aris Sadewo.

Langit Musik, sebagai mitra IMA 2023, turut mendukung penuh musik Indonesia melalui kampanye “Pop Lokal”. Salah satunya, Langit Musik mempersembahkan program “Kamar Wika”, seri talkshow yang dipandu Wika Salim bekerja sama dengan Allplay Ent by Indihome.

Sementara, Nuon juga terus melakukan inovasi, dimana dalam waktu dekat melalui Langit Musik akan mengembangkan Android Auto, Android TV dan juga teknologi artificial intelligence (AI) untuk rekomendasi musik yang sesuai dengan gaya hidup pendengarnya.

“IMA 2023 adalah wujud konkret dari komitmen kami di Langit Musik untuk mendukung musisi Indonesia bertumbuh dalam karya. Dukungan ini juga sebagai bentuk apresiasi dan perayaan kemajuan serta keberagaman musik Indonesia selam setahun terakhir,” pungkas Aris Sadewo.

()
Avatar photo

Eko Lanue Ardie

co-Founder & Pimpinan Redaksi nativzen (www.nativzen.com); Jurnalis di industri teknologi dan gadget yang sudah berkecimpung sejak 2010.

Advertising Area
Advertising Area

Your Header Sidebar area is currently empty. Hurry up and add some widgets.